""'>

Senin, 14 Januari 2013

Kegiatan Baru - Baru Ini

Tidak afdol ya jika saya terus bercerita namun tidak tahu sebenarnya siapa saya dan apa yang saya lakukan baru - baru ini. Saya adalah lulusan D3 yang sudah lulus tahun 2011 lalu. Saya belum memiliki pekerjaan tetap dan saya masih suka berinteraksi dengan teman-teman sekitar. Agak susah mencari teman jika kita tidak dalam suatu lingkup lingkungan atau komunitas. Yah tapi saya bersyukur saja, saya masih bisa bertemu dengan orang-orang baru apapun kondisi saya.

Di laman Kenali Raharjo saya menyukai foto-foto. Tidak sembarang foto-foto, saya foto-foto untuk dipamerkan nantinya, pameran yang diadakan oleh PROLOG. Itu adalah komunitas pencinta analog yang saya ikuti di Semarang. Pamerannya pun sudah pernah dimuat di media koran lokal.


Saya mempunyai kamera analog Fisheye No.2. Itu adalah salah satu produk Lomography yang saya beli ketika saya mendapat uang beasiswa dari UNDIP. Pastinya senang karena ini adalah kamera pertama saya yang saya beli dengan uang saya sendiri. Awal saya mencoba ternyata sulit sekali memakai kamera analog itu. Saya mendapat hasil foto yang jelek atau kebanyakan hitam saja dari 1 roll film pertama. Dari situ saya belajar apa itu shutter speed dan apa itu ASA/ISO. Saya pun bisa juga menerapkan ilmu itu ke kamera digital.

Pada awal Januari ini komunitas PROLOG akan memulai pameran dengan tema "Something New". Dhipo (Ketua Prolog) yang mencetuskan tema itu demi menyambut tahun yang baru 2013. Saya pun memberi ide ke PROLOG yaitu agar pameran besok tidak repot-repot lagi, maka saya membuatkan frame kertas. Jadi supaya pameran jalanan atau street exhibition berjalan dengan lancar, dan terkesan lebih niat dari pameran-pameran sebelumnya. Saya mengerjakan 22 frame kertas sendirian, karena teman-teman belum saya presentasikan bagaimana cara membuatnya. Hanya saya beri clue tentang bahan-bahan seperti kertas duplex dan kertas mika.


Submit hasil foto paling lambat adalah tanggal 19 Januari besok. Jadi masih sekitar 5 hari lagi dari sekarang, kamera saya pun juga sudah mencapai Roll yang ke 25. Selain saya hunting saya juga mengetes intensitas cahaya sesuai dengan shutter speed yang saya tetapkan. Nantinya saya akan melakukan review tentang kamera Fisheye No.2.

Kebetulan kemarin Aska teman saya mengajak jalan-jalan. Aska adalah teman dekat saya sewaktu kuliah yang suka memberi pertolongan di saat saya tidak bisa mengerjakan tugas. Saya pun yang menentukan lokasi untuk jalan-jalan dan foto-foto. Kami pun pergi ke Gramedia Toko Buku yang berada di Jl.Pandanaran Semarang itu. Namun bukan di situ tujuan kami. Kami hanya memarkirkan kendaraan di situ.

Setelah itu kami pergi ke Halte Bus Trans Semarang atau bisa disebut juga BRT. Setelah sekian lama menunggu akhirnya datang juga. Kami tidak mendapatkan tempat duduk karena semua tempat duduk sudah terisi. Saya tidak stabil jika berdiri makanya saat itu saya duduk jongkok, sementara Aska berdiri memegang jendela kaca, karena kami tidak mempercayai pegangan yang sudah ada di bus itu.

Setelah agak sepi akhirnya dapat tempat duduk juga. Saya ingin memfoto keadaan sekitar namun malu dilihat orang, makanya saya tunggu semuanya sepi dulu. Busnya melaju dengan kencang sekali, hingga saya tidak fokus dalam mengambil gambar karena terlalu banyaknya guncangan.

Kami sengaja tidak turun hingga bus ini sampai di terminal. Akhirnya sudah dekat dengan tujuan kami yaitu Taman Margasatwa Semarang yang terletak di Mangkang, dekat dengan perbatasan Kendal. Setelah sampai di situ, kami tidak melihat pengunjung berlalu lalang. Hanya angin berhembus melewati baju kemeja putih saya. Awal kunjungan, kami masuk ke area binatang ular. Sebenarnya sudah pernah ke sini namun waktu itu tidak ada pawangnya. Pawang ular menunjukkan ular-ular yang berada di kawasan itu, ada yang nangkring di pohon, ada juga yang di gua kecil. Saya merinding, takjub, sekaligus takut melihat mereka tepat di atas kepala saya. Pawang ular pun menjelaskan bahwa itu berbisa. Kami tidak tahu menahu tentang itu semua, apalagi tentang ular yang dibiarkan begitu saja, soalnya dulu pernah ke area ular ini, untung tidak dimakan oleh ularnya. (^^)

Yak seperti biasa kita berfoto-foto di situ. Aska pernah mengajak temannya untuk berfoto ria namun hasil fotonya tidak sesuai selera. Saya dan Aska menyukai fotografi jadi ketika jalan bareng tidak masalah difotokan atau memfotokan. Tapi kalau saya sih silakan foto sesuka hati anda, nanti juga saya edit lagi. (^^)

Selain kegiatan tersebut, saya masih aktif dalam membuat dan mengembangkan blog. Tidak hanya On The Way Raharjo, saya juga menulis review tentang film-film maling di blog saya ini : Heist Movie Review.

Yak cukup itu dulu, semoga hari mu menyenangkan! (^^)

Related Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar